close

Messi Pindah dari barcelona, penyebab dan alasan messi pindah

Posting Komentar


 

Lionel Messi dan Barcelona kini keduanya telah berpisah. musim depan barcelona sudah tidak di perkuat mega bintangnya lionel messi. 

Messi dan Barcelona telah bersama-sama selama 17 tahun, terhitung sejak megabintang asal Argentina itu melakoni debut di pertandingan resmi pada 2004.

Mengakhiri hubungan yang sudah terjalin selama 17 tahun tentu bukan hal yang mudah. Terlebih lagi, berakhirnya hubungan messi dan barcelona bukan sesuatu yang di inginkan keduanya. 

"Saya tiba ketika masih sangat muda, pada usia 13 tahun, dan saya meninggalkannya 21 tahun kemudian dengan istri saya dan tiga orang anak," kata Messi dalam pidato perpisahannya, Minggu (8/8/2021) sore WIB.

"Saya tidak ragu setelah beberapa tahun pergi, kami akan kembali ke sini. Ini adalah rumah kami," imbuh pemain berusia 34 tahun tersebut.

Rasa cinta Messi kepada Barcelona masih begitu besar, meski tahun lalu ia sempat punya keinginan untuk meninggalkan klub yang bermarkas di Stadion Camp Nou tersebut.

"Saya merasa sangat sedih sekarang karena saya harus meninggalkan klub yang saya cintai. Saya tidak mengharapkan ini."

"Saya selalu mengatakan yang sebenarnya. Tahun lalu saya ingin pergi, tapi tahun ini saya tidak ingin pergi," ujar Messi.


Kontrak Messi di Barcelona Berakhir

kontrak Lionel Messi di Barcelona memang sudah berakhir pada 30 Juni 2021 lalu. Dengan begitu, status bebas transfer sudah disandang oleh Messi sejak 1 Juli 2021 karena kontraknya bersama Barcelona telah selesai.

Barcelona dinyatakan mengambil langkah yang cukup berani dengan tidak memperpanjang kontrak Lionel Messi. Hal ini berkaitan juga dengan keuangan Barcelona yang tengah berada di kondisi sulit dan peraturan LaLiga soal batas pengeluaran gaji, menjadi penghalang bagi Messi untuk terus membela klub yang ia cintai. Pihak LaLiga menetapkan bahwa batas pengeluaran gaji berbanding pemasukan adalah di angka 70 persen.

Dengan gaji pemain berkebangsaan Argentina yang setinggi langit itu, ketidakmampuan Barcelona untuk membayar Messi dinilai menjadi salah satu alasan hengkangnya sang mega bintang tersebut. Selain itu, Barcelona yang dikabarkan memiliki utang sebesar 1,2 miliar euro atau sekitar Rp20,34 triliun memperkuat alasan Messi pindah karena klub harus diselamatkan dari kebangkrutan. 

 

Kebuntuan Negosiasi

Negosiasi telah dilakukan antara pihak Barcelona dan Lionel Messi dengan mempertimbangkan berbagai macam aspek mulai dari pemangkasan gaji, durasi kontrak, pajak, dan sponsor.

Hal tersebut tetap menghasilkan kebuntuan bagi kedua pihak, maka dari itu Messi tetap tidak melanjutkan kontrak walaupun Barcelona sempat menawarkan perpanjangan selama dua tahun.

 
Klub yang menampung Messi

kabar henkangnya messi dengan status transfer banyak klub papan atas yang ingin akan mendatangkan pemain berusia 34 tahun ini.

mulai dari Manchester City, Chelsea, dan PSG sangat ingin mendatangkan messi. sempat dikabar lionel messi bakal bergabung dengan manchester city karena kedekatannya dengan sang manager manchester city Pep Guardiola. akan tetapi ramai diberitakan bahwa messi akan bergabung dengan PSG. dimanapun klub messi akan bergabung, banyak fans messi berharap messi akan sukses di klub barunya. kita tunggu berita sekanjutnya

Related Posts

Posting Komentar

Advertisement